MOTIVASI HARI INI

VSIcenter.com | Peluang Bisnis VSI | Veritra Sentosa Internasional | Veritra Pay | Habs Pro | Bisnis Ustadz Yusuf Mansur

Jumat, 10 Juni 2011

Penerimaan Siswa Baru Kelas Khusus


SELAYANG PANDANG PROGRAM KELAS X KELAS KHUSUS
Memperhatikan visi SMA Budi Utomo yakni ; Mewujudkan sekolah unggul menghasilkan SDM yang bertaqwa, berbudi pekerti luhur, berprestasi, berdaya saing, berbudaya dan berwawasan lingkungan, serta usulan dari sebagian orang tua siswa, agar para putra-putrinya dapat menjadi Generasi muda unggul yang memiliki ketaqwaan yang tinggi /menjadi mubaligh – mubalighoh ( Spiritual Quotient ), daya juang , akhlakul karimah, tobiat luhur, mampu bekerja sama ( Emotional Quotient ), menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, ( Inteligence Quotient ) , berkepribadian sukses ( Personal Quotient ) maka SMA Budi Utomo, untuk Tahun Pelajaran 2012 /2013 membuka Kelas Khusus untuk kelas X yang difokuskan ke Program IPA.
Secara garis besar, ketentuan Program Kelas X Kelas Khusus sebagai berikut :
1. Bertujuan menyiapkan para siswa memiliki kemampuan untuk ;
a. Menjadi Mubaligh / mubalighoh Plus .(SQ)
b. Lulus UN dengan nilai rata – rata >8.00
c. Berkomunikasi Bahasa Inggris Aktif ( Toefl/ Toeic > 550)
d. Berkompetensi di bidang Teknologi Informatika dan Komunikasi
e. Masuk PTN / PTS favorit
f. Berkepribadian Unggul


2. Jumlah setiap kelas antara 32 s/d 40 siswa.
Penentuan peserta melalui seleksi oleh panitia, meliputi
a. Tes Potensi Akademik ( TPA )
b. Seleksi Jumlah Danun dengan pembobotan.
c. Kemampuan berbahasa Inggris ( Aktiv)
d. Kemampuan Agama.

3. Pernyataan Kesanggupan dari orang tua siswa untuk mendukung secara aktif program / komunikasi secara aktif dan melengkapi kebutuhan, yang berupa :
a. Kesanggupan untuk men-support – secara mental ( nasehat / motivasi ) , spiritual dan Biaya Operasional
b. Penyediaan Netbook / laptop untuk putra-putrinya dengan ( Spesifikasi minimal Procesor Core i5 , memori 2GB, layar 14-15"), untuk program Maktabah Syamila ( Al Kubro ), Al Qur’an Digital, Hadits digital, e book , materi dan program penunjang pembelajaran, Perpustakaan Digital dll

4. Program Kegiatan Siswa:
a. Kurikulum ( intra dan ekstra ) dengan program khusus
b. Program MTI
c. Program GP / Pondok Pesantren
d. Pengembangan Pribadi Sukses ( Pengembangan diri melalui Outbound, Enterpreneur, Leadership, Public Speaking, Public Relation, Problem Solving dll )
e. Pengembangan Club Study menuju OSN

5. Alternatif untuk Penguasaan Kompetensi Agama ( Koordinasi dengan Pondok Pesantren dan Pengurus GP dan yang terkait)
a. Kelas Pengajian secara intensif > Kelas Pondok / Kelas GP
b. Model Paket dengan system Asrama / Pen –Tasheh – an , yang terdiri dari:
i. Al Qur’an meliputi Bacaan, Makna dan Keterangan serta ayat dan hadits terkait.
ii. Hadits Himpunan
iii. Faroidh
iv. Nahwu shorof,
v. Qiroatus sab’a
vi. Kutubusshitah
vii. Maktabah syamilla ( Al Kubro ),dll
c. Metode dan Praktek Dakwah,
d. Aplikasi dan pendalaman materi keagamaan

6. Penyusunan Program Belajar
a. Silabus, Modul dan Perangkat Pembelajaran,
b. Modul pembelajaran
c. Media Pembelajaran
d. Evaluasi dan laporan hasil belajar secara berkala

7. Alokasi waktu yang harus disediakan:
a. Sesi I 06.00 – 12.20 Pembelajaran di Ruang Kelas / Outdoor /SQ
b. Sesi II 13.00 – 17.20 Pembelajaran di Ruang Kelas / Outdoor /SQ
c. Sesi III 18.00 – 19.00 Kegiatan MTI
d. Sesi IV 20.00 – 21.30 Kompetensi Agama ( SQ )

8. ELEMEN KEBERHASILAN
Beberapa elemen yang harus dipersyaratkan untuk mendukung keberhasilan suatu program, yaitu:
1. Visi dan komitmen dari semua level , semua komponen termasuk siswa dan orang tua yang terlibat dalam pengembangan program.
2. Dukungan yang konsisten dari instansi-instansi terkait,
3. Sumber-sumber baru untuk pendanaan
4. Pelatihan dan Peningkatan Kompetensi guru
5. Monitoring dan Evaluasi secara periodic sesuai tahapan dan berkesinambungan
6. Waktu yang memadai untuk implementasi

Tidak ada komentar:

Entri Populer

Komentar


ShoutMix chat widget